griddle gas

Terdapat berbagai jenis alat memasak, guna menghadirkan aneka hidangan terbaik. Salah satunya adalah Griddle gas. Berikut ini adalah beberapa keuntungan memasak dengan menggunakan griddle gas tersebut.

Hidangan Matang dengan Sempurna dan Lezat

Alat memasak griddle gas adalah alat pemanggang serbaguna dan tumisan yang memiliki bidang datar yang cukup luas yang terbuat dari stainless steel yang dipanaskan dengan menggunakan bahan bakar gas. Dengan begitu maka masakan bisa matang dengan sempurna tanpa gosong. Griddle gas biasa digunakan untuk membuat sajian ringan di breakfast corner hotel. Juga untuk memanggang aneka jenis masakan seperti steak, dan sate, juga ikan, telur dan daging serta sayuran, bisa juga untuk membuat roti panggang, dan crepes hingga martabak. Sehingga banyak juga digunakan di restoran, dan kantin, juga di cafe dan di food truck hingga di rumah tangga. Hasil masakannya terasa lebih enak. Bisa langsung disajikan dalam kondisi masih hangat begitu telah matang.

Bisa digunakan untuk Memasak Aneka Jenis Hidangan secara Sekaligus

Segala jenis masakan yang bisa dimasak menggunakan panggangan plat datar ini bisa dibuat secara sekaligus bersisian. Sehingga bisa sangat efisien dan hemat waktu. Bisa memasak aneka hidangan, lebih dari satu jenis bahan makanan, dengan secara sekaligus.

Bisa digunakan untuk Memasak dalam Jumlah yang Banyak

Plat datarnya yang terbuat dari stainless steel biasanya berukuran cukup luas. Sehingga bisa digunakan untuk memasak makanan dalam jumlah yang banyak secara sekaligus.  Dengan begitu bisa hemat waktu.

Mudah dan Hemat Penggunaannya

Gas Griddle bisa digunakan dengan mudah. Cara pemasangannya mirip dengan kompor rumah tangga pada umumnya. Jadi cukup sambungkan gas valve dengan selang gas dan regulator yang terdapat pada tabung gas. Lalu tinggal putar kenop pemanasnya sampai terlihat api pada lubang intip apinya. Kemudian sesudah platnya cukup panas, maka bisa mulai digunakan untuk menumis atau menggoreng atau memanggang aneka jenis hidangan.

Hemat Bahan Bakar

Alat masak griddle gas ini juga hemat bahan bakar. Mudah dan cepat panasnya dan stabil, tahan lama. Hanya memerlukan bahan bakar Liquid Petroleum Gas (LPG) dengan tekanan rendah, sekitar 2,8 mPA dengan penggunaan yang sangat hemat yaitu rata-rata 0,2 kg per jam.

Anti Karat dan Awet

Bahan plat datarnya adalah material stainless steel, yang tahan karat. Sehingga bisa kuat dan awet, mampu bertahan lama.

Mudah Perawatan dan Proses Pembersihannya

Cara membersihkannya juga mudah. Cukup guyur dengan air saja lalu buang airnya sambil digosok permukaan plat datarnya dengan alat masak yang ada. Kemudian bisa lap sampai bersih. Lalu gridded gas bisa dipergunakan untuk memasak hidangan yang lainnya lagi.

Itulah beberapa keunggulan grider gas tersebut.

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *